Sejak penulis menginjakkan kaki di Bumi Arung Palakka, namanya sering disebut oleh pejabat pemerintah sebagai orang yang layak direkomendasikan untuk menjadi partnert Tim Fasilitator CARE di kabupaten Bone. Ketika berjumpa beliau, pada sebuah pertemuan yang terjadi secara kebetulan, beliau telah menunjukkan keramah tamahannya. Uluran tangan persahabatan dalam genggaman tangan yang erat, diiringi ucapan sambutan selamat datang di kota Beradat, membangkitkan rasa ingin tahu penulis terhadap dirinya.
Entah sudah berapa kali Ketua LSM LAPOR (Lembaga Pengkajian Otonomi Daerah) ini berkunjung ke sekretariat BCR CC di kantor Bappeda. Walau kadang hanya datang mampir dan sekedar menyapa “Assalamu alaikum dan Apa kabar Dinda”.
Ketika acara launching Program BCR CC kabupaten Bone dipersiapkan, M. Djunaid Umar adalah orang pertama yang menyatakan kesiapan hadir pada kegiatan tersebut, dan itu dibuktikannya dengan datang di awal sebelum peserta lainnya hadir. Tidak lupa beliau memberikan input-input konstruktif bagi Tim BCR CC. Lebih mengejutkan lagi, pada waktu kegiatan Pertemuan Tim Teknis penetapan lokasi Program (5 kecamatan pesisir) yang dihadiri pertama kalinya oleh Kepala Bappeda, namanya sering disebut dalam sambutan Kepala Bappeda. Secara manual penulis menghitung, kurang lebih ada 11 kali nama M.Djunaid Umar disebut oleh Kepala Bappeda. Baik sebagai kapasitas pribadinya yang rendah hati, maupun sebagai Direktur LSM yang menjadi mitra utama Bappeda dalam penyusunan perencanaan dan penganggaran.
Aksi di Pelatihan
Ketika Tim Manajemen meminta peserta untuk pelatihan TOT CVCA di Makassar, saya sudah berkeyakinan bahwa dialah orang yang tepat untuk direkomendasikan mengikuti pelatihan tersebut. Tampaknya, pilihan saya tidak salah. Diawal kegiatan pembukaan pada sesi perkenalan, dia telah menunjukkan perbedaan yang nyata dengan peserta lainnya. Dari segi fisik beliau cukup tinggi dibanding peserta lainnya, berkacamata dan memiliki suara yang lantang dan menggelegar. Bahkan pada sesi penutupan, tanpa diduga dia berdiri ditengah-tengah peserta dan menunjukkan karismanya sebagai orang yang senang berbagi berpengalaman dengan orang lain.
Di usianya yang ke 53 tahun di bulan November ini, tidak tampak kesan bahwa dia adalah orang yang telah berumur setengah abad. Penampilannya yang sederhana namun tetap rapi, didukung suara yang lantang dan penuh semangat, membuat orang yang berada didekatnya merasakan aura keberanian dan kejuangan untuk kebenaran.
Ketika kegiatan Training CVCA lanjutan dilaksanakan di Hotel Celebes, dia menjadi satu-satunya utusan kabupaten Bone dari Mitra Lokal yang diminta untuk menjadi Co Fasilitator.
Pengalamannya sebagai mantan anggota DPRD pada zaman Orde Baru dan keterlibatannya di kegiatan sosial seperti Palang Merah, Siaga Bencana dan Pramuka, mematangkan dirinya untuk makin kuat memperjuangkan kepentingan masyarakat. Selama 3 hari pelatihan CVCA bagi Fasilitator Desa yang digelar oleh CARE International Indonesia bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Bone, dia aktif mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir. Tidak tampak kelelahan di wajahnya, berdiri di tengah-tengah peserta selama berjam-jam, berdiskusi dan berbagi pengalaman pembelajaran tentang dunia kefasilitatoran dan pemberdayaan masyarakat. Hingga di sesi penutupan, Kepala Bappeda Bone yang baru, mengkhususkan terima kasih kepadanya atas dukungannya yang luar biasa pada kemitraan program Adaptasi Perubahan Iklim.
Aksi Pendampingan Assesment CVCA
Saat mendampingi kegiatan assesment CVCA di kabupaten Bone, beliau secara serius memberikan asistensi kepada para Fasilitator Desa. Sebuah sepeda dibawanya ke lokasi untuk memudahkan menjangkau kampung-kampung terpencil, bahkan beliau ikut menginap di lokasi sebagai wujud komitmennya menyukseskan kegiatan assesement CVCA.
Sungguh keberuntungan bagi saya dapat mengenalnya dan menjadi mitra kerjanya dalam membangun Koordinasi kepada para pihak dalam rangka memperjuangkan pencapaian tujuan program BCR CC demi terwujudnya masyarakat pesisir yang tangguh dan tahan dari dampak negatif perubahan Iklim di kabupaten Bone.